Pemandangannya Sejuk, 9 Pantai di Surabaya Ini Cocok Banget Buat Menghilangkan Penat!
Sudah bosan dengan hiruk pikuk suasana di Surabaya? Tempat yang sejuk dengan panorama alam yang memesona bisa kamu jadikan alternatif untuk didatangi, salah satunya pantai.
Surabaya dan sekitarnya juga punya pantai yang indah. Seperti Pantai Kenjeran yang selalu ramai oleh pengunjung di saat menjelang senja. Di sana kamu bisa menyegarkan pikiran.
Tak hanya di Kenjeran saja, ada beberapa pantai sekitaran Surabaya yang gak kalah indah. Akses untuk menuju ke sana juga mudah. Meski tak semuanya ada di Surabaya, lokasinya gak terlalu jauh, lho. Penasaran dengan pantai tersebut, kan? Berikut pantai dekat Surabaya yang bisa kamu datangi untuk referensi liburan di akhir pekan nanti. Best buat healing!
1. Pantai Kenjeran Lama
Pantai Kenjeran berada di Kecamatan Bulak, Surabaya. Lokasinya sangat mudah dijangkau. Bahkan, kamu bisa mencarinya dengan mudah menggunakan Google Maps.
Pantai yang dibuka dari pukul 7 pagi hingga 6 malam tersebut merupakan spot terbaik menikmati sunset, lho. Ombaknya yang tenang dengan pasir hitamnya yang indah jadi daya tariknya.
Untuk masuknya, kamu harus membayar sekitar Rp5.000 per orang. Harga tersebut berbeda dengan weekend atau hari libur yakni dengan membayar sekitar Rp10.000 per orangnya.
2. Pantai Ria Kenjeran
Pantai Ria Kenjeran juga tidak terlalu jauh dari pusat Kota Surabaya. Jalannya sudah sangat bagus untuk menuju ke sana. Biaya masuknya Rp5.000, namun saat keluar kamu juga akan juga akan ada tambahan biaya lagi.
Di Pantai Ria Kenjeran ada beberapa spot yang menarik, lho. Pagoda Tian Ti yang menawan dengan arsitektur mirip Tempel of Heaven di Negara China. Serta masih banyak lagi tempat-tempat menarik di sekitaran Pantai Ria Kenjeran yang wajib kamu singgahi. Soal fasilitas di lokasi juga sudah sangat lengkap.
3. Pantai Delegan
Melipir ke samping Surabaya yaitu Gresik, ada salah satu pantai yang cukup menarik untuk didatangi yakni Pantai Delegan. Jarak tempuhnya hanya 1 jam saja dari pusat Kota Surabaya.
Pantai Delegan memiliki panorama alam yang cantik. Pasirnya putih lembut menyatu dengan warna laut yang biru. Suasana sunset-nya juga sangat indah dengan semburat jingga yang menawan.
Soal fasilitas, tenang saja. Pantai Delegan punya fasilitas yang terbilang sangat lengkap. Adanya gazebo serta warung makan menambah lengkap situasi di sana. Aman deh!
4. Pantai Kutang
Pantai Kutang menjadi salah satu destinasi wisata pantai dekat Surabaya selanjutnya yang harus kamu kunjungi, nih. Lokasinya ada di Kabupaten Lamongan atau sekitar 2 jam perjalanan dari Pusat Kota Surabaya.
Keindahan Pantai Kutang sudah tidak diragukan lagi. Alamnya yang indah dengan panorama alam yang mempesona. Pasirnya lembut dengan semilir angin yang sejuk. Oh iya, kamu juga bisa mneikmati keindahan matahari tenggelam di sini.
Soal fasilitas yang ada di sana juga sudah sangat lengkap. Enaknya kamu bisa berenang atau bermain air atau berenang karena ombaknya yang tenang. Namun jangan lupa bawa baju ganti jika kamu berencana main air di sini.
5. Pantai Lorena
Pantai Lorena juga berada di Lamongan. Tepatnya berada di Jalan Raya Paciran. Untuk menuju ke sana sangat mudah. Lokasi tepatnya berada di pinggir jalan besar dan bahkan sudah kelihatan dari jalan.
Pantai Lorena memiliki pantai berwarna cokelat. Namun soal kebersihan, jangan salah, Pantai Lorena punya tempat yang cukup bersih dan nyaman. Udaranya juga sangat bersih.
Biaya masuknya pun murah yakni cukup bayar Rp5.000 saja. Alamnya juga indah apalagi sunset-nya. Dari pusat Kota Surabaya, kamu butuh waktu sekitar 1 jam 30 menit untuk sampai ke lokasi.
6. Pantai Camplong
Sudah dari Lamongan dan Gresik, sekarang kita pindah ke Madura. Tepatnya di Pamekasan yang punya pantai eksotis yang cantik, yaitu Pantai Camplong. Pantai ini wajib kamu datangi.
Pantai Camplong cukup indah. Pasirnya berwarna putih kecokelatan. Udaranya sejuk dengan alam yang memesona. Warna airnya biru kehijauan yang menawan sehingga cukup buat betah berlama-lama di sana.
Pantai Camplong sangat cocok kamu datangi bareng keluarga tercinta. Di pinggiran pantai terdapat gazebo yang bisa kamu gunakan untuk bersantai. Waktu paling tepat untuk datang adalah sore hari.
Jika kamu berangkat dari surabaya, waktu yang harus kamu tempauh adalah sekitar 2 jam. Jalurnya cukup bagus dan beraspal. Untuk biaya masuknya sekitar Rp 10.000.
7. Pantai Lon Malang
Pantai Lon Malang ada di Kabupaten Sampang. Untuk menuju ke sana juga sangat gampang karena jalannya sudah beraspal. Alamnya sangat indah dengan parkir yang cukup luas.
Pasirnya putih bersih dengan air laut berwarna hijau gelap. Sampai di sana kamu akan disuguhi pemandangan yang luar biasa hingga kamu akan betah berlama-lama.
Satu keunikan dari Pantai Lon Malang adalah garis pantainya yang cukup panjang sehingga cukup bagus untuk digunakan jalan-jalan. Pasti seru jalan di sepanjang pesisir sembari menikmati alam pantaiyang indah.
Untuk sampai ke Pantai Lon Malang ini juga tidak terlalu jauh. Dengan berkendara selama 1 jam 30 menitan dari pusat Kota Surabaya, kamu bisa sampai ke pantai indah ini.
8. Pantai Pasir Putih Tlangoh
Sesuai namanya, Pantai Pasir Putih Tlangoh yang berada di Bangkalan Madura ini punya pasir yang benar-benar putih. Alamnya cukup menawan dengan semilir angin yang menyejukkan.
Biaya masuknya cukup murah. Hanya dengan Rp5.000 saja, kamu sudah bisa berkeliling di sana. Selain pasirnya, lautnya juga bisa dikatakan cukup memikat. Gradasi air lautnya selaras dengan alamnya.
Pantai yang bisa kamu capai dengan melakukan perjalanan selama 1 jam dari pusat Kota Surabaya ini juga memiliki beberapa permainan. Salah satunya adalah ayunan di pinggir pantai serta ATV, lho.
9. Pantai Siring Kemuning
Dari Pasir Putih Tlangoh, jangan lupa mampir ke Pantai Siring Kemuning. Cukup melakukan perjalanan sekitar 5 menit saja, kamu bisa menemukan pantai cantik satu ini.
Biaya masuknya juga sangat murah. Sama seperti Pantai Pasir Putih Tlangoh yaitu Rp5.000 saja. Di sini, kamu akan disuguhi batu karang yang menawan serta sunset yang indah.
Tak hanya itu saja, pasir putihnya juga sangat lembut. Pantai Siring Kemuning masih sangat alami. Jadi jangan berharap banyak fasilitas disediakan di sana. Masih sangat minim sehingga harus ada persiapan jika ingin ke sana.
Jika bosan dengan wisata perkotaan saat berada di Surabaya, pantai-pantai di atas bisa kamu jadikan tujuan wisata, lho. Selain tempatnya yang indah, alam di sana juga masih sangat asri dan nyaman.
Apalagi, jika kamu sudah penat dengan rutinitas kerjaan yang berat. Berwisata ke pantai cocok banget untuk healing.
Selain memiliki pantai yang indah, Surabaya juga bisa jadi tempat tinggal yang nyaman untukmu. Jika kamu tertarik untuk pindah ke Surabaya, kamu bisa banget menggunakan jasa pindahan rumah dari Pilar Utama!
Jasa pindahan rumah Pilar Utama akan memudahkan kamu dalam memindahkan barang dan kami juga menyediakan berbagai macam armada untuk kamu. Kalau mau pindahan rumah, jangan lupa untuk pakai jasa pindahan dari Pilar Utama aja ya!